Komite SMPN Satap Ptg. Manggis Mendukung Penuh Kegiatan Perkemahan HUT Pramuka ke-61 mendatang

Penulis: Susilawati, M.Pd

Rabu, 3 Agustus 2022

Komite SMPN Satu Atap Pematang Manggis mendukung penuh kegiatan perkemahan dalam rangka HUT Pramuka Ke-61 di bumi perkemahan Ds. Talang Bersemi Kec. Batang Cenaku yang direncanakan berlangsung dari tanggal 12 s/d 14 Agustus 2022 mendatang. Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Komite Bapak Suprapto kepada pihak sekolah dalam rapat komite yang berlangsung di ruang Perpustakaan SMPN Satu Atap Pematang Manggis yang dimulai dari pukul 09.30 hingga 11.30 wib tadi pagi. Selain dukungan dari Manager Bumdes ini, turut juga memberi dukungan dari anggota komite yang terdiri dari orang tua/wali siswa SMPN Satu Atap Pematang Manggis. Dukungan penuh berupa moril dan materil ini memberikan motivasi yang sangat berarti kepada pihak sekolah untuk terus berupaya membina dan mendidik putra-putri mereka yang diamanahkan kepada sekolah.

Pada kesempatan ini juga berhasil dibentuk kepengurusan Komite baru yang dipilih secara aklamasi untuk masa bakti 2022-2005. Dengan struktur kepengurusan Bapak Suprapto terpilih kembali sebagai Ketua, Bapak Zul Urfi sebagai Wakil Ketua, Ibu Yofi sebagai Sekretaris, Ibu Nur sebagai Bendahara, dan Ibu Andi, Ibu Tutut, Pak Parwo sebagai Anggota. Dalam sambutan ketua terpilih, beliau menuturkan bahwa sekolah yang berdiri pada tahun 2007 ini telah banyak mengalami jatuh bangun. Dan beliau tahu persis peristiwa suka dan duka sekolah ini dalam menegakkan kembali pilar-pilar sekolah yang nyaris roboh. Oleh karenanya, Kepala Satuan Pendidikan Satu Atap Pematang Manggis mengungkapkan rasa terimakasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas ketulusan, perhatian dan sumbangsih beliau yang begitu besar terhadap SMPN Satu Atap Pematang Manggis yang kita banggakan ini.

Foto bersama usai Rapat Komite

Disamping membahas perihal tersebut di atas, pengurus komite baru ini juga menyepakati perihal pemasangan instalasi air yang bertujuan untuk memudahkan siswa dalam melaksanakan sholat Zuhur berjamaah di sekolah. Kegiatan pembiasaan ini merupakan salah satu kegiatan religius wajib pada Satuan Pendidikan Satu Atap Pematang Manggis ini. Dengan adanya keterbatasan sarana dan prasarana sekolah saat ini, mau tidak mau siswa melaksanakan sholat zuhur di musholla terdekat. Sehingga dengan adanya partisipasi dan sumbangsih dari Komite beserta anggota, diharapkan pelaksanaan kegiatan sholat zuhur di sekolah dapat berjalan tertib seperti yang diprogramkan. Dan kedepannya diharapkan juga siswa-siswa bisa melaksanakan sholat Dhuha bersama di sekolah. Insyaallah.

Sambutan Kepala SMPN Satu Atap Pematang Manggis
Sambutan Ketua Komite Baru
Peserta Rapat
Peserta Rapat

Demikianlah yang dapat penulis laporkan, salam hangat dan bersahabat, semoga bermanfaat. (Ss)

SMP N SATAP PEMATANG MANGGIS

Sebuah Lembaga Pendidikan Menengah yang Menerapkan Kurikulum Merdeka, Berbasis Projek dan Berprofil Pelajar Pancasila.

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *